Gandeng BINAR dan Universitas Bakrie, FUSENA Digital Luncurkan Program Beasiswa FUSENAcademy

Kamis, 22 Desember 2022 - 01:10 WIB
loading...
Gandeng BINAR dan Universitas...
FUSENA Digital meluncurkan program FUSENAcademy dengan format beasiswa penuh bagi para talenta muda. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Dengan menggandeng BINAR dan Universitas Bakrie, FUSENA Digital meluncurkan program FUSENAcademy dengan format beasiswa penuh bagi para talenta muda.

Program ini sekaligus untuk mendukung ketersediaan 17 juta tenaga kerja melek teknologi seperti yang diproyeksikan pemerintah, seiring dengan perkembangan ekonomi digital di Indonesia dewasa ini.

“Sesuai dengan value yang kami tanamkan dalam FUSENA Digital, yaitu Innovative, Meaningful, Passionate, Accountable, Collaborative & Trustable (IMPACT), program ini merupakan langkah awal yang nyata dari kami untuk memberi impact positif bagi masyarakat, khususnya anak muda, serta turut mengoptimalkan ekosistem digital di Indonesia,” papar Chief Executive Officer FUSENA Digital Ergintianus Julianta pada awak media di Jakarta, Rabu (21/12/2022).

Melalui program FUSENAcademy 2022, kata Ergin, pihaknya berharap ada lebih banyak talenta muda di Indonesia yang mendapatkan pengetahuan mendalam di ranah digital, baik dari sisi marketing atau pun teknologi.

Sementara itu, Chief Operational Officer FUSENA Digital Syauqi Alfalasany mengatakan, para founder FUSENA Digital merancang program bootcamp ini sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap dunia pendidikan dan rasa syukur atas kolaborasi dengan banyak pihak. Hal tersebut telah memberikan impact positif sehingga perusahaan yang bergerak dalam industri digital marketing dan teknologi berbasis intelijen ini bisa tumbuh sekaligus melewati masa-masa sulit selama pandemi.

“Tapi, saat proses seleksi, justru kami yang dibuat kaget oleh berbagai keistimewaan para pendaftar yang sulit kami abaikan,” ujar Syauqi.

Syauqi menceritakan, semula mereka hanya ingin memilih tiga kandidat untuk tiga kelas bootcamp. Namun melihat berbagai keistimewaan mereka yang meliputi talenta, latar belakang, ilmu dan visi ke depan, FUSENA Digital lantas menambahkan dua ‘golden ticket’ lagi, sehingga total ada lima penerima beasiswa.

Chief Product Officer FUSENA Digital Widita Rahmah menambahkan, penyeleksian kandidat FUSENAcademy 2022 cukup ketat. Seperti CV, motivation letter & video profile, CV, dan interview dengan mentor expert yang dipilih oleh FUSENA Digital.

“Kami mengarahkan para kandidat penerima beasiswa ini agar mendapat kelas bootcamp yang terbaik, sesuai dengan latar belakang dan kapasitas knowledge-nya,” jelas Widita.

Widita menjelaskan, FUSENA Digital memilih tiga kelas terbaik untuk para peserta Program FUSENAcademy 2022 yaitu Digital Marketing, Product Management, dan Business Intelligence Analysis.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1648 seconds (0.1#10.140)